Download

Senin, 19 September 2011

Anda Tidak bebas memilih hasil

Anda memang bebas memilih pilihan, tapi anda tidak bebas memilih hasilnya. Anda tidak bisa memilih hasil menjadi pintar, jika anda tidak pernah belajar. Atau mendapatkan keuntungan besar, jika tidak pernah berusaha. Anda tidak bebas memilih hasilnya, hasil tergantung pada plihan anda.

Disetiap kejadian atau akibat, pasti memiliki sebab. Jika anda melakukan sebab-sebab kegagalan, maka anda akan mengalami kegagalan. Anda tidak bisa meraih kesuksuksesan, jika perbuatan anda mencerminkan perbuatan gagal.

Ini adalah konsep dasar tentang kesuksesan ”semuanya adalah pilihan”, jika kita ingin kebaikan, maka kita harus memilih melakukan perbuatan yang menghantarkan pada kebaikan.

Hal ini memberi kita gambaran besar, bahwa disetiap hari, kita harus melakukan peningkatan. Kita harus melakukan peningkatan dalam kualitas diri kita. Dengan demikian kita akan semakin dekat dengan kesuksesan.

Setiap hari kita harus memilih perbuatan-perbuatan hebat. Yakni perbuatan yang menghantarkan kita pada kesuksesan sejati.


salam saya
Ono Musfilar
(Sang Penggapai Mimpi)

0 komentar:

Posting Komentar