Download

Senin, 23 Mei 2011

Tembok yang pasti runtuh

Saya ingin sedikit memberi tantangan. Cobalah bangun sebuah tembok yang paling keras dan kokoh. Kemudian mintalah seseorang untuk menghancurkannya. Beri orang itu hadiah yang sangat menarik sehingga ia akan bekerja dengan sekeras mungkin, dengan penuh semangat untuk menhancurkan tembok itu.

Ketika orang tadi sudah betul-betul serius dan gigih untuk menghancurkan tembok tadi. Maka lambat laun tembok tadi akan runtuh. Karena sejatinya tidak ada tembok yang bisa bertahan dari seseorang yang betul betul konsisten ingin menghancurkannya.

Begitulah impian anda. Biarpun jutaan bahkan milyaran rintangan datang menghadang, ketika anda sudah betul betul berkemauan keras menggapainya. Maka rintangan tadi tidak akan bertahan menghadapi anda.

Rahasia ini sudah dipraktekkan banyak orang. Banyak orang cacat yang terkendala secara fisik. Tapi ternyata mampu meraih kesuksean luar biasa. Banyak orang miskin, orang bodoh, orang dari lingkungan mencekam, mampu menembus dinding penghalang mereka dan terus melangkah meraih mimpi-mimpi mereka.

Jadi intinya adalah kemauan kita, seberapa keras kita menginginkannya

My Secret Word
Rintangannya bisa saja sebesar gunung. Tapi ketika saya telah bertekat, maka dalam waktu singkat rintangannya akan menjadi sebesar bola yang bisa saya singkirkan kapanpun.


salam saya
Ono Musfilar
(Sang Penggapai Mimpi)
E-Mail: surat[at]ono-musfilar[dot]com

1 komentar:

saya suka tulisan yang ini "Begitulah impian anda. Biarpun jutaan bahkan milyaran rintangan datang menghadang, ketika anda sudah betul betul berkemauan keras menggapainya. Maka rintangan tadi tidak akan bertahan menghadapi anda.
keep blogging mas.. semoga jadi pengusaha yang sukses ... salam "Habil DS"

Posting Komentar